Sinar Joyoboyo Plastik dan Disperinnaker Kabupaten Magelang Selenggarakan Job Fair 

Magelang Sebagai wujud nyata komitmen Sinar Joyoboyo Plastik, bagian dari Lidah Buaya Group, dalam mendukung pengembangan sumber daya manusia kembali dibuktikan melalui peran aktifnya sebagai penyelenggara Job Fair pada tanggal 26 April 2025 yang berkolaborasi langsung dengan Dinas Ketenagakerjaan Kabupaten Magelang. Acara ini dibuka secara resmi oleh CEO Sinar Joyoboyo Plastik, Hengky Sidharta.

Acara ini diselenggarakan sebagai wadah pertemuan langsung antara perusahaan dan para pencari kerja, dengan harapan mampu memberikan peluang kerja, mengurangi angka pengangguran dan meningkatkan kualitas tenaga kerja di wilayah Magelang dan sekitarnya.

Acara ini diselenggarakan melalui kolaborasi dengan perusahaan swasta yang ada di Kabupaten Magelang. Kolaborasi ini membuktikan bahwa sektor swasta dan instansi pemerintah dapat bekerja sama secara efektif untuk menciptakan dampak sosial yang nyata.

Para pencari kerja mendapatkan akses langsung ke puluhan lowongan dari berbagai perusahaan termasuk Sinar Joyoboyo Plastik dan Lidah Buaya Group, juga sesi konsultasi karier dan kesempatan wawancara langsung. Kehadiran Sinar Joyoboyo Plastik sebagai penyelenggara utama menegaskan peran aktif dunia usaha dalam mencetak masa depan tenaga kerja yang lebih cerah.

Acara ini mendapat sambutan hangat dari masyarakat dan instansi terkait. Sinar Joyoboyo Plastik dalam acara ini berperan aktif sebagai penyelenggara utama, menegaskan komitmen kami dalam membangun masa depan tenaga kerja Indonesia khususnya di Kabupaten Magelang agar terserap efektif.

Dengan adanya acara ini, diharapkan dapat menjadi awal dari sinergi yang berkelanjutan dan jangka panjang dalam mendukung pemberdayaan masyarakat.

Berita lainnya

Sinar Joyoboyo Plastik Meraih Top Brand Award 2022

3 Tahun Berturut-turut Sinar Joyoboyo Plastik Meraih Penghargaan Halal Top Brand

Sinar Joyoboyo Plastik gelar vaksin covid-19 untuk seluruh karyawan